Bunda Dewi Launching Pasar Murah Bersubsidi.

Tanggamus58 Dilihat

TANGGAMUS – Bupati Tanggamus Hj. Dewi Handajani, SE, MM launching Pasar Murah Bersubsidi  Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tanggamus, Rabu (15/11) di Lapangan Pekon Kalirejo, Kecamatan Wonosobo.

Pemkab melalui Dinas Koperasi UMKM Perindustrian Dan Perdagangan (Diskoperindag) Tanggamus melaksanakan kegiatan Pasar Murah Bersubsidi tersebut. Dalam rangka Penanganan Inflasi Dampak Kenaikan Harga BBM di masyarakat.

Dalam sambutannya Bupati Tanggamus yang akrab dipanggil Bunda Dewi oleh masyarakat mengatakan, dalam kegiatan Pasar Murah Bersubsidi ini. Telah disiapkan sekitar 20.440 paket Sembako yang disebar di Sepuluh (10) titik jual dari tanggal 15 sampai  dengan 10 Desember 2022.

Adapun sasaran dari Pasar Murah Bersubsidi adalah untuk masyarakat kecil yang terdampak harga BBM beberapa waktu lalu.

“Kita tetap harus bersabar, Pemerintah mengambil langkah untuk menyesuaikan harga BBM, tentu sudah melalui proses yang tidak mudah. Dan kita semua harus mengikuti dan juga praktis bahwa ini adalah langkah yang terbaik. Karena subsidi BBM tersebut disesuaikan untuk diberikan dan difungsikan kepada warga masyarakat yang lebih membutuhkan,” katanya.

Sementara itu, Kepala Dinas Koperindag (Kadiskoperindag) Tanggamus Heri Herryadi menerangkan, Pasar Murah Bersubsidi ini digelar. Guna penanganan inflasi dampak kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) di masyarakat.

Dan kegiatan tersebut masuk dalam program kegiatan Diskoperindag Kabupaten Tanggamus tahun anggaran 2022.

“Sasaran pasar murah ini diarahkan kepada masyarakat terdampak kenaikan harga BBM. Yang dalam paket Sembako ada Beras medium, minyak goreng, gula pasir, tepung terigu dan susu kental manis,” katanya.

Tampak hadir ketua DPRD Tanggamus Heri Agus Setiawan, Asisten II Bidang Ekonomi Sukisno dan Kadisporindag Tanggamus Heri Herryadi.

Hadir juga Kepala Dinas Kominfo Edi Nerimo, Kapala Dinas Sosial Zulpadli, Kadishub Tanggamus Herli Rahman serta Kepala Kejaksaan Negeri Tanggamus yang di wakili Dinda.

Kemudian hadir Camat Wonosobo Edy Fachurrozi, Uspika kecamatan Wonosobo, Ketua APDESI Zudarwansya, KUPT Puskesmas Siringbetik Aula waty dan masyarakat Kecamatan Wonosobo.(Ist).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *